Tuesday, 16 April 2019

BELAJAR BAHASA KOREA-HANGUL PART 1 (Huruf Vokal dan Konsonan)

Hallo semuanya !!! Annyeonghaseyo yeorobun!!! Terima kasih sudah berkunjung ke blog saya, kali ini saya akan berbagi ilmu dan informasi sedikit untuk kalian semua yang ingin belajar bahasa korea. Pasti kalian ingin belajar bahasa korea karena sudah beberapa kali menonton drama korea dan juga yang suka dengar lagu kpop. Kali ini saya akan sedikit memberi pembelajaran bahasa korea part 1,
 simak yaaaa ^_^





Langkah pertama untuk belajar bahasa korea (hangul) adalah kita harus terlebih dahulu mengetahui huruf-huruf hangul (hangul chart), karena hangul ini berbeda dengan huruf alphabet, hiragana, katakana, dan lain-lain. Hangul sendiri dibagi menjadi 2, yaitu vokal dan konsonan
- Konsonan
Konsonan dalam bahasa Korea memang memiliki nama masing-masing, sementara vokal tidak demikian. Berikut adalah daftar konsonan dalam bahasa Korea.
1. ㄱ -> g. (기역 -> giyeok)
Bunyi g hangul berbeda dengan alphabet karena g disini tidak kita ucapkan seperti biasa, tetapi ada pada tengah-tengah g dan k.
2. ㄴ -> n. (니은 -> nieun)
Bunyi n sama dengan bunyi n pada alphabet. 
3. ㄷ -> d. (디귿 -> digeut)
Bunyi d disini tidak sama seperti d pada alphabet, dimana d disini berada di antara pengucapan huruf d dan t. Sedangkan jika huruf d berada di akhir kata maka dibaca menjadi t. 
4. ㄹ -> r. (리을 -> rieul)
Bunyinya sama dengan huruf r pada alphabet, tetapi jika huruf ini berada di akhir kata maka pengucapannya menjadi l
5. ㅁ -> m. (미음 -> mieum)
Bunyinya sama seperti huruf m pada alphabet.
6. ㅂ -> b. (비읍 -> bieup)
Bunyi b disini tidak sama seperti b pada pengucapan alphabet, dimana b disini diucapkan di tengah-tengah bibir di antara huruf b dan p.
7. ㅅ -> s. (시옷 -> siot)
Bunyi s disini sama seperti s pada alphabet, tetapi jika hurufnya berada diakhir kata maka bunyinya menjadi t.
8. ㅇ -> -/ng (이응 -> ieung)
Bunyi ng adalah konsonan tanpa bunyi. Konsonan ini digunakan untuk kata awal pada huruf dan tidak berbunyi. Tetapi jika letaknya di akhir huruf maka akan berbunyi ng.
9. ㅈ -> j (지읒 -> jieut)
Bunyinya sama dengan bunyi huruf j pada alphabet. Tetapi jika letaknya di akhir huruf maka bunyinya akan menjadi huruf t
10. ㅊ -> ch (치읓 -> chieut)
Bunyi ch adalah seperti bunyi huruf pada alphabet, tetapi diucapkan sambil menghembuskan angin dari mulut sehingga penulisannya menjadi ch. Namun, jika letaknya di akhir kata maka bunyinya menjadi bunyi huruf t. 
11. ㅋ -> k (키읔 -> kieuk)
Bunyi adalah seperti bunyi huruf pada alfabet, tetapi diucapkan sambil menghembuskan angin dari mulut
12. ㅌ -> t (티읕 -> tieut)
Bunyi adalah seperti bunyi huruf t pada alphabet, tetapi diucapkan sambil menghembuskan angin dari mulutBunyinya seperti mengucapkan th pada bahasa Indonesia, namun tetap dituliskan sebagai huruf t.
13. ㅍ -> p (피읖 -> pieup)
Bunyi p adalah seperti bunyi huruf p pada alphabet, tetapi diucapkan sambil menghembuskan angin dari mulutBunyinya seperti mengucapkan ph pada bahasa Indonesia, namun tetap dituliskan sebagai huruf p.
14. ㅎ -> h (히읗 -> hieut)
Bunyi h adalah seperti bunyi huruf h pada alphabet. Namun, jika letaknya di akhir kata maka bunyinya menjadi bunyi huruf t. 
15. ㄲ -> kk (쌍기역 -> ssanggiyeok)
Konsonan ini berbentuk seperti dua buah huruf yang disatukan, namun konsonan ini dianggap satu konsonan tunggal sehingga memiliki nama sendiri. Bunyinya diucapkan tanpa menghembuskan nafas sama sekali. Bunyi huruf ini diucapkan seperti huruf yang tertahan.
16 -> tt (쌍디귿 -> ssangdigeut)
Konsonan ㄸ berbentuk seperti dua buah huruf  yang disatukan, namun konsonan ini dianggap satu konsonan tunggal sehingga memiliki nama sendiri. Bunyi  seperti bunyi huruf t, bunyi huruf ini diucapkan tanpa menghembuskan nafas sama sekali. Bunyi  ini diucapkan seperti huruf t yang tertaha
17.  -> pp (쌍비읍 -> ssangbieup)
Konsonan  berbentuk seperti dua buah huruf  yang disatukan, namun konsonan ini dianggap satu konsonan tunggal sehingga memiliki nama sendiri. Bunyi  seperti bunyi huruf p,  bunyi huruf ini diucapkan tanpa menghembuskan nafas sama sekali. Bunyi  ini diucapkan seperti huruf p yang tertaha
18. ㅆ -> ss (쌍시옷 -> ssangsiot)
Konsonan  berbentuk seperti dua buah huruf  yang disatukan, namun konsonan ini dianggap satu konsonan tunggal sehingga memiliki nama sendiri. Bunyi  seperti bunyi huruf s, namun lebih dalam dan ditahan sedikit lebih lama ketika mengucapkannya.
19 -> jj (쌍지읒 -> ssangjieut)
Konsonan  berbentuk seperti dua buah huruf  yang disatukan, namun konsonan ini dianggap satu konsonan tunggal sehingga memiliki nama sendiri. Bunyi  seperti bunyi huruf c, bunyi  diucapkan tanpa menghembuskan nafas sama sekali. Bunyi  ini diucapkan seperti huruf c yang tertahan.

-Vokal

Pada bagian ini, saya akan membahas tentang huruf vokal pada hangul...

Berikut adalah daftar vokal dalam bahasa Korea.
  1. -> a
    Bunyi  sama seperti bunyi huruf a dalam alphabet.
  2.  -> ae
    Bunyi  mirip seperti bunyi huruf e dalam alfabet (bunyi e pada bebek atau merah), namun diucapkan dengan mulut yang dibuka lebih lebar sehingga seperti akan mengucapkan huruf a, tetapi menyuarakan huruf e.
  3.  -> ya
    Bunyi ㅑ sama seperti bunyi suku kata ya dalam bahasa Indonesia. Walaupun dalam bahasa Indonesia ya dianggap sebagai gabungan konsonan dan vokal, dalam bahasa Korea bunyi ya ini dianggap sebagai komponen vokal. Hal ini berlaku juga untuk komponen vokal lain yang memiliki huruf y.
  4. ㅒ -> yae
    Bunyi  mirip seperti bunyi ye dalam alphabet, namun diucapkan dengan mulut yang dibuka lebih lebar sehingga seperti akan mengucapkan ya, tetapi menyuarakan bunyi ye.
  5.  -> eo
    Bunyi  mirip seperti bunyi huruf o dalam alphabet, namun diucapkan dengan mulut yang dibuka lebih lebar sehingga seperti akan mengucapkan huruf a, tetapi menyuarakan huruf o.
  6.  -> e
    Bunyi  sama seperti bunyi huruf e dalam alphabet.
  7.  -> yeo
    Bunyi  mirip seperti bunyi yo dalam alphabet, namun diucapkan dengan mulut yang dibuka lebih lebar sehingga seperti akan mengucapkan ya, tetapi menyuarakan bunyi yo.
  8.  -> ye
    Bunyi  sama seperti bunyi suku kata ye dalam bahasa Indonesia.
  9.  -> o
    Bunyi ㅗ sama seperti bunyi huruf o dalam alphabet. Perlu diperhatikan bahwa bunyi ini dapat dibedakan dengan bunyi ㅓ (eo) karena ㅗ (o) diucapkan dengan bibir atas dan bibir bawah yang hampir tertutup sehingga terbentuk bunyi huruf o yang lebih dalam.
  10.  -> wa
    Bunyi  sama seperti bunyi suku kata wa dalam bahasa Indonesia. Walaupun dalam bahasa Indonesia wa dianggap sebagai gabungan konsonan dan vokal, dalam bahasa Korea bunyi wa ini dianggap sebagai komponen vokal. Hal ini berlaku juga untuk komponen vokal lain yang memiliki huruf w.
  11.  -> wae
    Bunyi  mirip seperti bunyi we dalam alphabet, namun diucapkan dengan mulut yang dibuka lebih lebar sehingga seperti akan mengucapkan wa, tetapi menyuarakan bunyi we.
  12.  -> oe
    Walaupun huruf  dituliskan sebagai oe, tetapi bunyinya sangat mirip dengan bunyi  (wae) dan sangat sulit dibedakan sehingga biasanya orang akan menyuarakan bunyi yang sama saat menyebutkan kedua huruf tersebut.
  13.  -> yo
    Bunyi  sama seperti bunyi suku kata yo dalam alphabet. Perlu diperhatikan bahwa bunyi ini dapat dibedakan dengan bunyi  karena  diucapkan dengan bibir atas dan bibir bawah yang hampir tertutup sehingga terbentuk bunyi yo yang lebih dalam.
  14.  -> u
    Bunyi ㅜ sama seperti bunyi huruf u dalam alphabet.
  15. -> wo
    Bunyi  sama seperti bunyi suku kata wo dalam bahasa Indonesia.
  16.  -> we
    Bunyi  sama seperti bunyi suku kata we dalam bahasa Indonesia.
  17.  -> wi
    Bunyi  sama seperti bunyi suku kata wi dalam bahasa Indonesia.
  18.  -> yu
    Bunyi  sama seperti bunyi suku kata yu dalam bahasa Indonesia.
  19.  -> eu
    Bunyi  diucapkan seperti bunyi pada kata berat atau benar.
  20.  -> eui
    Bunyi ㅢ diucapkan seperti bunyi pada kata berat atau benar dilanjutkan dengan bunyi huruf i. Namun, pada beberapa kasus ㅢ ini diucapkan dengan bunyi huruf e (bunyi e pada bebek atau merah) atau bunyi huruf i saja.
  21.  -> i
    Bunyi  sama seperti bunyi huruf i dalam alphabet.
Nah teman-teman itulah sedikit pembelajaran yang bisa saya kasih, semoga bermanfaat untuk teman-teman semua yang ingin belajar hangul ^_^
Kunci utama dari belajar hangul adalah teman-teman hafal dan mengetahui setiap huruf hangul, dengan begitu teman-teman bisa dengan mudah belajar hangul dan bisa lanjut ke tahap berikutnya yakni belajar menulis hangul. Selamat belajar dan mencoba ya !!! ^_^ 


7 comments:

  1. terimakasih sangat bermanfaat artikelnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama sama.. wah terima kasih juga ya kamu sudah berkomentar hehe ^_^

      Delete
  2. Terima kasih sudah mampir ^_^

    ReplyDelete
  3. Keren kak! Mudah utk dipahami!

    ReplyDelete
  4. CV Bahagia sukses makmur menjual Tenda sarnafil & Tenda kerucut dengan berbagai macam ukuran diantaranya, 2x2, 3x3, 4x4, 5x5, DSB.
    Tenda sarnafil atau tenda kerucut biasanya digunakan untuk tenda bazaar,tenda vaksinasi, tenda event / acara, tenda promosi, dan banyak kegunaan lainnya.

    Tersedia ukuran 3x3, 4x4, dan 5x5,dsb
    Rangka aluminium untuk Tenda sarnafil dan rangka besi untuk tenda kerucut
    Tersedia berbagai macam bahan tergantung keinginan anda.

    Untuk info lebih jelasnya bisa hub Telp/wa : 0811 1252 0806 / 0856 9193 8144
    Melayani pembelian di seluruh Indonesia, jabodetabek dan luar jabodetabek.

    https://kontraktortenda10.blogspot.com/
    #tendasarnafilmurah



    #tendasarnafilcustom



    #tendasarnafilaluminium



    #tendasarnafiltangerang



    #tendasarnafiljakarta



    #tendasarnafiljabodetabek



    #tendasarnafilevent



    #tendasarnafilvaksinasi



    #tendasarnafilbazaar



    #tendakerucut



    #tendakerucutmurah



    #tendakerucutcustom



    #tendakerucutbesi



    #tendakerucuttangerang



    #tendakerucutjakarta



    #tendakerucutjabodetabek



    #tendakerucutevent



    #tendakerucutvaksinasi



    #tendakerucutbazzar


    ReplyDelete